Resep Jamur Kentucky


Bahan :

  • Jamur merang
  • 2 siung bawang putih
  • ½ sdt lada
  • Garam secukupnya
  • 1 butir telur
  • Tepung terigu secukupnya
  • Tepung Kentucky secukupnya
Cara memasak :
  1. Tuangkan jamur dalam panci, kemudian panaskan sampai keluar airnya. Setelah itu cuci sampai bersih
  2. Haluskan bawang putih, garam, dan lada
  3. Campur jamur dengan bumbunya sampai rata, kemudian biarkan beberapa menit agar bumbunya meresap
  4. Masukkan tepung terigu beserta tepung Kentucky dalam mangkok yang berbeda kemudian aduk rata
  5. Pecahkan telur, Celupkan jamur yang sudah diberi bumbu kedalam telur, lumuri jamurnya dengan telur tersebut
  6. Masukkan jamur yang sudah diberi bumbu dan yang sudah di lumuri telur kedalam campuran tepung terigu dan tepung Kentucky
  7. Panaskan minyak, kemudian goreng jamurnya sampai berwarna kecoklatan, tiriskan.
  8. Jamur goreng Kentucky siap dihidangkan.

Komentar

  1. MAAF ITU RESEPNYA UNTUK BERAPA JAMUR ?????? SYUKRON...

    BalasHapus
  2. @ wahid : ia sama".. itu untuk ukuran 1 bungkus jamur,, ya mungkin klo jamurnya agak banyak tambahin aja lagi bawang putihnya, biar ngeresep semua bumbunya...afwan. semoga membantu

    BalasHapus
  3. ak pgen buat usha jamur kentaku nii

    hehe

    BalasHapus

Posting Komentar

Sekian Tutorial dari saya semoga dapat membantu. Mohon maaf apabila terdapat kesalahan dalam Tutorial saya. Terima kasih atas kunjungannya. Jika anda berkenan berilah komentar pada Tutorial ini. Terima Kasih Sebelumnya.
Hormat saya Destia Salma